Senin, 27 Mei 2013

Definisi Lensa dan jenisnya


Lensa
Lensa merupakan benda tembus cahaya (bening) dengan dua bidang permukaan, salah satu atau keduanya merupakan bidang lengkung.Dari bentuk kelengkungannya, lensa dibedakan menjadi 2 macam, yaitu:
1.       lensa cembung

2.     lensa cekung

Sesuai dengan sifat cahaya yang mengenai benda tembus cahaya, maka cahaya akan diteruskan bukan dipantulkan. Oleh karenanya jika kita berbicara mengenai lensa, maka yang berlaku disini adalah hukum pembiasan bukan pemantulan. Mengingat pada lensa sinar melalui dua benda yang kerapatan optiknya berbeda, maka sinar akan dibiaskan. Hukum ini berlaku baik pada lensa cembung maupun lensa cekung.
1.       Lensa Cembung
Lensa cembung adalah lensa yang bagian tengah lebih tebal dibandingkan sisi tepinya. Prinsip lensa tidak berbeda dengan cermin. Lensa juga membentuk bayangan seperti cermin. Bayangan itu tampak sebagai pembiasan bukan pemantulan. Keberadaan lensa cembung hampir sama dengan cermin cekung, sedangkan lensa cekung hampir sama dengan cermin cembung.

2.     Lensa Cekung
Lensa cekung berbentuk tipis di bagian tengah dan tebal di bagian tepi. Lensa cekung atau konkaf disebut juga lensa divergen karena sinar-sinar yang melaluinya akan dibiaskan menyebar.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hostgator Discount Code